FORUM SUKABUMI – Bupati Sukabumi Asep Japar menghadiri Rapat Kerja Cabang (Rakercab) serta Pelantikan Pengurus Rayon dan Organisasi Pendukung KB FKPPI Kabupaten Sukabumi, yang meliputi Generasi Muda, HIPWI, dan Wanita FKPPI. Kegiatan tersebut digelar di Aula PKK Pendopo Sukabumi, Minggu (21/12/2025).
Ketua KB FKPPI Kabupaten Sukabumi, Heri Mulyana, menyampaikan bahwa Rakercab ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas internal organisasi sekaligus meningkatkan kolaborasi dengan pemerintah daerah dalam upaya pembangunan Kabupaten Sukabumi.
Ia menegaskan, seluruh program kerja KB FKPPI ke depan akan diabdikan bagi kesejahteraan masyarakat. Heri berharap KB FKPPI Kabupaten Sukabumi dapat terus berkembang menjadi organisasi yang lebih maju dan berkontribusi nyata bagi daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Sukabumi menekankan bahwa KB FKPPI merupakan organisasi yang lahir dari semangat kebangsaan dan nilai-nilai kejuangan, sehingga memiliki peran strategis dalam menjaga persatuan, memperkuat wawasan kebangsaan, serta menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan daerah.
Menurut Bupati, kesatuan visi dan misi menjadi kunci utama agar KB FKPPI tetap solid, adaptif, dan mampu menjawab tantangan zaman. Melalui Rakercab ini, seluruh program kerja diharapkan dapat disusun secara terarah, realistis, dan berdampak luas, tidak hanya bagi internal organisasi tetapi juga masyarakat Kabupaten Sukabumi.
Bupati juga menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus rayon serta pengurus Generasi Muda FKPPI, HIPWI, dan Wanita FKPPI yang baru dilantik. Ia berpesan agar amanah yang diberikan dijalankan dengan penuh dedikasi, menjunjung tinggi integritas, disiplin, dan semangat pengabdian.
Lebih lanjut, Bupati menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Sukabumi sangat mengharapkan kontribusi nyata KB FKPPI dalam menjaga stabilitas sosial, memperkuat sinergi pembangunan, serta menanamkan nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat.
Ia optimistis, dengan kepemimpinan yang kuat, semangat kebersamaan, dan komitmen terhadap integritas, KB FKPPI Kabupaten Sukabumi akan semakin tangguh, berdaya saing, dan bermartabat sebagai organisasi kemasyarakatan yang solid dan konstruktif.***






