Tedi Setiadi Serap Aspirasi Warga Salaawi Desa Bojongasih Parakansalak

- Admin

Kamis, 18 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FORUM SUKABUMI – Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Komisi II Fraksi Partai Gerindra, Tedi Setiadi, melaksanakan Reses Ketiga Tahun Sidang 2025 di Gedung Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Nurul Mubtadiin, Kampung Salaawi, Desa Bojongasih, Kecamatan Parakansalak, Kamis (18/9/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Kecamatan Parakansalak, Babinsa, Sekdes Bojongasih, ibu-ibu PKK, Ketua PAC Gerindra Parakansalak sekaligus Ketua Satria, Lukmanul Hakim (Poksay), Ketua PAC Gerindra Bojonggenteng Dodi Wahyudi (Golung), pengurus PAC, relawan, tokoh agama, masyarakat, dan pemuda. Puluhan warga tampak antusias hadir untuk menyampaikan aspirasi mereka.

Dalam sambutannya, Tedi Setiadi menegaskan bahwa reses adalah momentum penting bagi anggota dewan untuk mendengar langsung keluhan, masukan, serta usulan masyarakat.

“Melalui reses ini, kami dapat mendengar aspirasi masyarakat, khususnya warga Kampung Salaawi. Aspirasi yang disampaikan akan kami perjuangkan dalam pembahasan program pembangunan daerah,” ujarnya.

Salah satu aspirasi utama yang muncul adalah penambahan ruang kelas untuk madrasah yang juga dipakai sebagai PAUD. Menanggapi hal itu, Tedi menyatakan kesiapannya untuk memperjuangkan kebutuhan pendidikan di Salaawi.

Selain itu, tokoh desa dan kecamatan juga menyampaikan beberapa aspirasi terkait pembangunan di wilayah Parakansalak. “Semua masukan akan kami bawa ke parlemen dan perjuangkan demi kepentingan masyarakat,” tambahnya.

Ketua PAC Gerindra Parakansalak, Lukmanul Hakim, menegaskan bahwa sejumlah pembangunan di Parakansalak merupakan hasil dorongan dari Tedi Setiadi. “Alhamdulillah, berkat perjuangan beliau sudah terealisasi pembangunan jalan lingkungan, jalan setapak, lapangan sepak bola Salaawi, irigasi, TPT, hingga PJU,” ungkapnya.

Sementara itu, Taufik, perwakilan tokoh pemuda, menyampaikan usulan perbaikan jalan dan peningkatan sarana pendidikan. “Kami berharap perhatian lebih pada fasilitas pendidikan dan infrastruktur jalan di Kampung Salaawi,” katanya.

Menutup kegiatan, Tedi menegaskan komitmennya untuk terus mengawal seluruh aspirasi masyarakat. “Kami akan pastikan seluruh usulan warga menjadi perhatian pemerintah daerah dan masuk dalam program pembangunan yang sesuai kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.***

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Rapat Paripurna Bahas Rencana Kerja dan Perubahan Propemperda 2025
Jalan Pelita–Jayanti Kerap Rusak, Komisi II DPRD Dorong Solusi Cor Beton
Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Konsultasi ke Dispora Kota Bogor Bahas Penguatan Kebijakan Keolahragaan
Bamus DPRD Kabupaten Sukabumi Lakukan Konsultasi dan Koordinasi ke DPRD Kota Depok
Wakil Ketua III DPRD Sukabumi Terima Penghargaan Sukabumi Awards 2025
Dorong Inovasi Pembiayaan Daerah, Ketua DPRD Hadiri Sarasehan Strategis MPR RI di Bandung
Baznas Sukabumi Terima Dukungan AXA Insurance, Wakil Ketua DPRD: Bermanfaat untuk Umat
Junajah Jajah Nurdiansyah Apresiasi Bareti Cup Buniwangi 2025, Sebut Desa Punya Potensi Besar dalam Pembinaan Olahraga

Berita Terkait

Jumat, 19 Desember 2025 - 22:12 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Rapat Paripurna Bahas Rencana Kerja dan Perubahan Propemperda 2025

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:50 WIB

Jalan Pelita–Jayanti Kerap Rusak, Komisi II DPRD Dorong Solusi Cor Beton

Jumat, 12 Desember 2025 - 22:26 WIB

Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Konsultasi ke Dispora Kota Bogor Bahas Penguatan Kebijakan Keolahragaan

Jumat, 12 Desember 2025 - 22:23 WIB

Bamus DPRD Kabupaten Sukabumi Lakukan Konsultasi dan Koordinasi ke DPRD Kota Depok

Jumat, 12 Desember 2025 - 01:56 WIB

Wakil Ketua III DPRD Sukabumi Terima Penghargaan Sukabumi Awards 2025

Berita Terbaru

Sebanyak 21 camat di Kabupaten Sukabumi resmi dilantik sebagai PPATS. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Jan 2026 - 22:22 WIB

error: Content is protected !!