Empat Calon Berebut Kursi Ketua, Musda KNPI Sukabumi Resmi Dibuka Bupati

- Admin

Senin, 26 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sukabumi buka Musda XVI KNPI, dorong pemuda lebih mandiri dan aktif bangun daerah. | Fb/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

i

Bupati Sukabumi buka Musda XVI KNPI, dorong pemuda lebih mandiri dan aktif bangun daerah. | Fb/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

FORUM SUKABUMI – Musyawarah Daerah (Musda) XVI Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Sukabumi resmi dibuka oleh Bupati Sukabumi H. Asep Japar, Senin (26/5/2025), di sebuah gedung di Kecamatan Cikembar. Agenda utama Musda kali ini adalah pemilihan ketua baru KNPI.

Dalam sambutannya, Bupati Asep Japar menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Musda dan menyatakan optimismenya bahwa KNPI mampu memperkuat perannya sebagai agen pemersatu di tengah masyarakat.

Ia mendorong para pemuda untuk terus meningkatkan kapasitas diri, memperkuat kemandirian, serta aktif berkontribusi dalam berbagai sektor pembangunan.

“KNPI harus jadi pelopor yang menjunjung nilai kemanusiaan, keadilan, keteladanan, dan keagamaan, sejalan dengan amanat Perda Nomor 6 Tahun 2020 tentang Kepemudaan,” ujarnya.

Ketua KNPI Kabupaten Sukabumi, Reggy Afriansyah, mengungkapkan terdapat empat bakal calon yang akan bersaing dalam pemilihan ketua baru, yakni Yandra Utama Santosa, Angga Perwira Sukmawinata, Restu Martiani, dan Hadi Azka Nugraha. Reggy mendorong proses pemilihan berlangsung secara sehat dan demokratis.

“Siapapun yang terpilih, mari bersama mendorong KNPI menjadi lebih baik,” tegas Reggy.

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama dua periode memimpin organisasi tersebut. Menurutnya, pengalaman di KNPI menjadi pelajaran berharga dalam membangun relasi dan kebersamaan antar pemuda.***

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna ke-39, Tetapkan RAPBD 2026 dan Raperda Penataan Toko Swalayan
DPRD Kabupaten Sukabumi Setujui Dua Raperda Strategis dalam Rapat Paripurna
Seluruh Pegawai Disperkim Kabupaten Sukabumi Negatif Narkoba, BNNK Pastikan Lingkungan Pemerintah Bersih dari Penyalahgunaan
Dinas PU Kabupaten Sukabumi Pastikan Seluruh Pegawai Negatif Narkoba, Komitmen Wujudkan Lingkungan Kerja Bersih dan Sehat
Bupati Sukabumi Dorong PWRI Jadi Teladan dan Inspirasi bagi ASN serta Masyarakat
Disperkim Sukabumi Gencarkan Pembangunan Jalan Lingkungan untuk Dorong Ekonomi dan Kesejahteraan Warga
Bupati Sukabumi Dorong Sinergi NU dan Pemerintah Daerah untuk Wujudkan Masyarakat Berkualitas
Disperkim Bangun Jalan Lingkungan di Desa Jagamukti, Akses Warga Kian Lancar

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 16:51 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna ke-39, Tetapkan RAPBD 2026 dan Raperda Penataan Toko Swalayan

Selasa, 14 Oktober 2025 - 13:21 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Setujui Dua Raperda Strategis dalam Rapat Paripurna

Senin, 13 Oktober 2025 - 17:50 WIB

Seluruh Pegawai Disperkim Kabupaten Sukabumi Negatif Narkoba, BNNK Pastikan Lingkungan Pemerintah Bersih dari Penyalahgunaan

Senin, 13 Oktober 2025 - 17:05 WIB

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Pastikan Seluruh Pegawai Negatif Narkoba, Komitmen Wujudkan Lingkungan Kerja Bersih dan Sehat

Senin, 13 Oktober 2025 - 16:01 WIB

Bupati Sukabumi Dorong PWRI Jadi Teladan dan Inspirasi bagi ASN serta Masyarakat

Berita Terbaru

error: Content is protected !!