FORUM SUKABUMI – Petugas gabungan yang terdiri dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi, perangkat Kecamatan Palabuhanratu, serta unsur TNI dan Polri, melakukan penebangan pohon ketapang di Jalan Bhayangkara, Palabuhanratu, Selasa (5/3/2025).
Langkah ini dilakukan sebagai upaya antisipasi potensi tumbangnya pohon yang sudah lapuk, demi mencegah terjadinya kecelakaan bagi pengguna jalan.
Camat Palabuhanratu, Deni Yudono, menjelaskan bahwa penebangan dilakukan sebagai respons atas laporan masyarakat yang khawatir terhadap kondisi pohon tersebut.
“Kemarin kami menerima laporan bahwa ada pohon di Jalan Bhayangkara yang sewaktu-waktu bisa tumbang. Antisipasinya, pohon kita tebang dengan melibatkan unsur lain,” ujarnya.
Menurut Deni, kondisi pohon yang sudah lapuk dinilai berisiko tumbang, terutama saat hujan deras dan angin kencang. Oleh karena itu, langkah ini diambil untuk menjaga keselamatan masyarakat serta memperlancar arus lalu lintas di kawasan tersebut.
Petugas Disperkim Kabupaten Sukabumi, Agus Doang, mengonfirmasi bahwa pohon tersebut sudah mati dan berpotensi roboh jika dibiarkan. “Alhamdulillah, proses penebangan tidak rumit.
Kami dibantu petugas dari instansi vertikal. Langkah cepat ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melintas di Jalan Bhayangkara,” ungkapnya.
Meski pohon telah ditebang, masyarakat tetap diimbau untuk berhati-hati saat berkendara, terutama ketika terjadi angin kencang.
“Utamakan kewaspadaan terhadap potensi bahaya pohon tumbang secara tiba-tiba. Keselamatan adalah yang utama bagi pengendara maupun pejalan kaki,” tambah Agus.***